POTENSI AKSESI CHILE DALAM ASEAN – AUSTRALIA NEW ZEALAND FREE TRADE AREA (AANZFTA) BAGI INDONESIA

  • Siti Mir'atul Khasanah Ministry of Trade
Keywords: AANZFTA, Aksesi, Cile

Abstract

Ringkasan Eksekutif

ASEAN – Australia – New Zealand Free Trade Area (AANZFTA) merupakan FTA regional yang bersifat komprehensif dan bertujuan untuk pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan di Kawasan. Pada 26th ASEAN Economic Ministers (AEM)-Closer Economic Relations (CER) Consultations, negara AANZFTA menyambut baik minat Chile untuk bergabung dengan AANZFTA. Pihak Chile memprioritaskan melakukan aksesi dikarenakan bagi Chile, menjadi bagian dari persetujuan perdagangan komprehensif yang mencakup Anggota ASEAN merupakan sebuah prioritas. Opsi kebijakan dalam analisis ini adalah aksesi Chile ke dalam AANZFTA dengan menerapkan liberalisasi Chile sebesar 98% dan aksesi Chile dengan menerapkan liberalisasi Chile sebesar 96% (existing AAZFTA). Berdasarkan hasil  analisis, jika Chile melakukan aksesi ke dalam AANZFTA maka Indonesia akan mengalami peningkatan kesejahteraan, PDB, investasi, ekspor, impor, neraca perdagangan, dan konsumsi. Rekomendasi kebijakan dalam tulisan ini yaitu menerima aksesi Chile ke AANZFTA dengan liberalisasi 98% karena lebih menguntungkan bagi Indonesia daripada liberalisasi 96%. Aksesi Chile ini akan membuka akses pasar Indonesia lebih luas ke Chile.

Kata Kunci: AANZFTA, Aksesi, Chile

Executive Summary

ASEAN – Australia – New Zealand Free Trade Area (AANZFTA) is a comprehensive regional FTA and aims for sustainable economic growth in the region. At the 26th ASEAN Economic Ministers (AEM)-Closer Economic Relations (CER) Consultation, AANZFTA countries welcomed Chile's interest in joining AANZFTA. Chile prioritizes access, considering that for Chile, being part of a comprehensive trade agreement that includes ASEAN members is a priority. The policy options in this analysis are Chile's accession to AANZFTA by implementing Chile's liberalization of 98% and Chile's accession by implementing Chile's liberalization of 96% (Existing AAZFTA). Based on the results of the analysis, if Chile accesses AANZFTA, Indonesia will experience an increase in welfare, GDP, investment, exports, imports, trade balance and consumption. The policy recommendation in this paper is accepting Chile's accession to AANZFTA with 98% liberalization which is more profitable for Indonesia than 96% liberalization. Chile's accession will open wider Indonesian market access to Chile.

Key Words: AANZFTA, Accession, Chile

References

Ardiansyah, Benny Gunawan. (2014). Siapkah Indonesia Menghadapi Liberalisasi Perdagangan?. Diakses dalam https://www.kemenkeu.go.id/media/4479/siapkah-indonesia-menghadapi-liberalisasi-perdagangan.pdf

BPS. (2023). Data Perdagangan Ekspor Impor. Diakses dari sister.kemendag.go.id

Hanim, et al. (2010.) Kajian Ekonomi dan Keuangan. Volume 14 No. 3. Jurnal Ilmiah. Jember: Universitas Jember

Hertel, Thomas W., McDougall, Robert A., G, Badri Narayanan., and Aguiar, Angel H. (2023). Behavioral Parameters in GTAP Model. Diakses dalam https://gtap.agecon.purdue.edu/uploads/resources/download/4184.pdf

FTA Center. (2023). AANZFTA. Diakses dalam https://ftacenter.kemendag.go.id/aanzfta

Kementerian Perdagangan. 2019. Laporan Kinerja Direktorat Jenderal Perundingan Perdagangan Internasional Tahun 2018. Kementerian Perdagangan, Jakarta

Oktaviani, R. (2008). Model Ekonomi Keseimbangan Umum : Teori dan Aplikasinya di Indonesia. Bogor : FEM IPB.

Paramitha, S., & Tobing, F. (2014). Keterlibatan Negara Dalam Kerja Sama Regional: Studi Kasus Indonesia dalam ASEAN - China Free Trade Agreement (ACFTA). Universitas Indonesia Library, 1-16.

Peraturan Menteri Perdagangan Republik Indonesia Nomor 46. (2020). Rencana Strategis Kementerian Perdagangan tahun 2020 – 2024. Diakses dari https://peraturan.bpk.go.id/Home/Details/160265/permendag-no-46-tahun-2020

Peraturan Pemerintah Nomor 14 Tahun 2015 tentang Rencana Induk Pembangunan Industri Nasional Tahun 2015-2035.

Yu, Lina., Sun, Yaxiu., Liu, Xinran., dan Wang, Tao. (2022). Does regional value chain participation affect global value chain positions?. Economic Reseach Volume 36. doi: 10.1080/1331677X.2022.2108474

Published
2023-12-28